
NEWSLine.id – Jepara,

NEWSLine.id Jepara – Guyub rukun warga Dukuh Bendo Sari Desa Sekuro RT 6/7 gelar tasyukuran peringatan HUT RI ke 77, dan arak arakan hasil sedekah bumi menambah suasana kekeluargaan warga Dukuh Bendo Sari, Selasa 16/8/2022.
Warga menyampaikan ke awak media terkait kegiatan warga RT 6/7 yang saat itu ketemu dirumah Mbah Kemi diantaranya, Suryanto, awi, Priyadi, RT Taufikhurohman, di perkirakan jumlah warga dari dua RT kurang lebih 500 Orang bersatu padu untuk membuat kegiatan kebersamaan syukuran di HUT RI ke 77.

Acara kirab hasil bumi di lakasanakan sebagai bentuk syukur pada Allah di ” HUT RI dan bertepatan menjelang Sedekah Bumi Desa Sekuro” kirab dibuka oleh RT 06 Murnoto yang sebelumnya diawali dengan doa bersama.
Sesampainya di tempat semuls pelaksanaan kirab dilanjut acara inti pembukaan dengan di awali lagu kebangsaan Indonesia raya, Mars Jepara, dan lagu 17 agustus, kemudian pemberian santunan buat anak yatim, M Rif an agustino, Rahman Hidayat, M Alfatih, Maulana, Hisyam Asyari, yang menyampaikan santunan bapak Zaenal.

Sambutan pertama RT 07 Taufikhurohman dengan tegas dan lugas menyampaikan agar sesepuh kembali bisa sinergi dengan para pemuda, harapan agar semangat yang tumbuh di hati para muda bisa tersalurkan sehingga jiwa kebangsaan akan tetap kuat terpatri demi bangsa yang kita cintai ini, tokoh bisa seimbang dalam berbicara juga tindakanya itu pemuda harapkan.
Segala yang disampikan agar bisa jadi perubahan baik kedepan, imbuhnya.
Ketegasan di tambahkan tokoh ulama Ali Rohmat dalam sambutan memberikan pemahaman warga akan arti pentingnya kebersamaan untuk sebuah tujuan baik demi kemaslahatan bersama.
Suatu bentuk ungkapan kecintaan Kyai Ali Rohmat melantunkan lagu dengan judul ” Desaku yang kucinnta “.
Sebagai kelengkapan kemeriahan di malam itu
dihadirkan pula terbang sholawatan Ashabul Sufa hadroh dari suwawall, tutupnya.***
Sumber : Suryanto
Sunarto NEWSLine.id Jepara